Monday, June 25, 2012

Membangun Kreatifitas Blogger dengan 4N

Kreatifitas adalah sesuatu yang istimewa. Kreatifitas menjadikan sesuatu menjadi lebih bernilai dan bermakna. Kreativitas adalah hasil dari sebuah usaha dan kerjakeras. Dan karena kreatifitas ini pula lah kehidupan menjadi lebih mempesona. Bagi seorang Blogger kreatifitas merupakan salah satu kunci sukses untuk menjadikan blog Anda menjadi idola, mencerdaskan, dan full manfaat.

Seringkali saya berkunjung ke blog blog yang memiliki trafic pengunjung yang untuk ukuran saya luar biasa banyaknya. Saya mengamati apa sebenarnya yang membuat blog mereka begitu ramai dikunjungi, ternyata salah satu kesimpulan yang saya ambil adalah para pemilik blog blog tersebut adalah orang orang yang kreatif. Kekreatifitasan mereka inilah yang menurut saya membuat mereka menghasilkan karya karya yang Original dan berkualitas, dan inilah yang membuat mereka menempati posisi istimewa dari kebanyakan Blogger lainya.

Kreatifitas bukanlah sesuatu yang datang begitu saja, kreatiffitas dapat dibangun. Hari ini Amazingtutor akan berbagi tips bagaimana membangun kreatifitas Blogger dengan 4N. Mudah mudahan tips ini bisa menjadikan kita Blogger yang kreatif dan menghasilkan karya karya yang berkualitas, Tips ini disingkat menjadi 4N. Apa itu 4N? 4N itu adalah Niteni, Neroake, Nambah-nambahi, Nemoake.Bahasa apa itu, saya yakin sobat Blogger tidak asing dengan bahasa ini, yang belum tahu, cari tahu sendiri ya he he :) . Berikut adalah penjelasan mengenai 4N tersebut

Pertama, Niteni (bahasa jawa). Kenali, kuasai, perhatikan, identifikasi gaya/ciri-ciri sebuah blog yang baik. Berkunjunglah ke Blog blog atau website yang berkualitas. Perhatikan, identifikasi gaya/atau ciri ciri si pemilik blog mengelola blognya. Bagaimana gaya mereka menulis artikel, mengatur tata letak blog, darimana mendapatkan ide tulisan, dan sebagainya.

Kedua, Neroake (bahasa jawa). Mulailah dengan meniru gaya atau ciri tersebut. Ingat, tiru gaya atau caranya bukan menjiplak postingannya, kalau menjiplak postingannya itu namanya copy paste alias plagiat. Copy paste hanya akan mematikan kreatifitas Anda. Anda boleh mengambil topic yang sama lalu mengolahnya dengan bahasa anda sendiri. Jika anda mengutip tulisan orang lain atau code CSS misalnya, jangan lupa untuk menuliskan sumbernya. Itu bentuk penghargaan anda kepada pemiliknya, dan tentunya ini akan membuat anda dihargai juga. Mau dihargai berapa ya he he :)

Ketiga, Nambah-nambahi (bahasa Jawa). Berilah modifikasi, tambahan dari gaya/ciri anda sendiri dalam melakukan aktifitas blogging secara kreatif. Misalnya dengan memperkaya kuliatas konten, menambahkan yang kurang atau melakukan penyempurnaan, Olah dengan gaya bahasa anda. Sehingga pada akhirnya anda akan sampai pada yang keempat, yaitu Nemoake. Akhirnya kita akan menemukan, menghasilkan karya yang berbeda sesuai dengan karakter dan gaya kita sendiri.

Tidak mudah memang untuk menghasilkan karya karya yang original di blog yang kita miliki, tapi jika kita mau berproses dengan baik, mau belajar dan berlatih, sabar dan terus berusaha. Saya yakin kita bisa. Mari kita berikan yang terbaik. Give the best, Get the Best. Semoga Tips diatas dapat memacu diri kita khususnya saya sendiri untuk terus belajar, berlatih dan menghasilkan karya yang istimewa. Selamat menjadi Blogger yang Kreatif. Salam Blogger and Happy Blogging.

0 comments:

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | cheap international calls